PEMALANG, iNews.id – Dua Personil NCT Dream, Haechan dan Jaemin dikonfirmasi positif COVID-19 pada Senin (6/6/2022) siang.
Kasus COVID-19 di Korea Selatan yang tengah merebak, membuat beberapa artis sempat dikabarkan positif.
Agensi yang menaungi NCT Dream juga menyampaikan bahwa Haechan dan Jaemin tengah melakukan isolasi mandiri. Sehingga, semua jadwal ditangguhkan.
"Gejalanya saat ini ringan, dan semua jadwal telah ditangguhkan dan diisolasi sendiri sesuai dengan pedoman otoritas karantina," tulis mereka.
Meski begitu, lima personil lainnya dinyatakan negatif dalam tes antigen cepat. Agensi juga sebut mereka tidak ada gejala khusus.
Namun, agensi juga menegaskan bahwa Haechan dan Jaemin telah menyelesaikan dosis ketiga vaksin COVID-19.
Selain itu, agensi juga bertekad untuk memberikan yang terbaik kepada artisnya.
"Kami akan melakukan yang terbaik untuk mengabdikan diri untuk pemulihan, mematuhi pedoman karantina, dan mempertimbangkan kesehatan dan keselamatan artis kami sebagai prioritas utama kami," pungkas mereka.
Diketahui, NCT Dream baru saja melakukan comeback dengan merilis album Repackage Full-Lengt Kedua "Beatbox".
Namun, akibat kasus positif COVID-29 yang mendera dua personil NCT Dream, seluruh jadwal ditangguhkan.
Editor : Abdul
Artikel Terkait