Logo Network
Network

Rumah Warga di Desa Tuwel Alami Longsor, BPDB Kabupaten Tegal Kirim Bantuan Logistik

Nungki Anastasia Putri
.
Minggu, 25 Desember 2022 | 14:09 WIB
Rumah Warga di Desa Tuwel Alami Longsor, BPDB Kabupaten Tegal Kirim Bantuan Logistik
BPDB Kabupaten Tegal kirim bantuan logistik kepada korban tanah longsor / Foto : Instagram BPDB Kabupaten Tegal

TEGAL, iNewsPemalang.id - BPDB (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Tegal mengirimkan sejumlah bantuan logistik dan material kepada korban longsor di Desa Tuwel, Bojong pada Sabtu (24/12/2022).

Sebelumnya, telah terjadi bencana tanah longsor di rumah salah satu warga bernama Siin (41).

Insiden tersebut terjadi lantaran hujan deras yang mengguyur Desa Tuwel pada Kamis (22/12/2022) sekitar pukul 12.00 WIB.

Hujan itu pun mengakibatkan bagian belakang rumah Siin(41) mengalami longsor. Mengetahui itu, RT setempat pun segera melaporkannya ke Pemdes Tuwel.

Lalu, Pemdes Tuwel kemudian melanjutkan laporan tersebut kepada relawan penanggulangan bencana Kabupaten Tegal, khususnya wilayah Kecamatan Bojong.

Diketahui, Insiden di RT.03 RW.05 tersebut menyebabkan kerugian sekitar Rp.15 juta.

Editor : Sandi

Follow Berita iNews Pemalang di Google News

Bagikan Artikel Ini