get app
inews
Aa Text
Read Next : MNC Group Tegaskan Acara Nobar Piala AFC U-23 Tidak Boleh Dikomersilkan

Timnas Indonesia Berhasil Tumbangkan Turkmenistan 2-0 di Laga FIFA Matchday

Sabtu, 09 September 2023 | 06:10 WIB
header img
Timnas Indonesia menumbangkan Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Jumat (8/9/2023) dengan skor 2-0. (Foto: PSSI)

SURABAYA, iNewsPemalang.id - Timnas Indonesia menumbangkan Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Jumat (8/9/2023) dengan skor 2-0.

Gol pertama Timnas Indonesia dicetak oleh Dendy Sulistyawan pada menit ke-19, kemudian di menit akhir pertandingan (menit 90+2), Egy Maulana Vikri juga turut menyumbangkan gol ke gawang Turkmenistan.

Sepanjang pertandingan berlangsung, Timnas Indonesia mendominasi dan beberapa kali menciptakan peluang lewat aksi Dendy Sulistyawan. Pada menit ke-14, Timnas Indonesia mendapat peluang melalui tendangan bebas Saddil Ramdani, namun tendangannya melambung dan belum berhasil mencetak gol.

Baru pada menit ke-19, tembakan melengkung Dendy Sulistyawan dari luar kotak penalti berhasil menjebol gawang Turkmenistan dengan memanfaatkan posisi keeper yang terlalu jauh dari gawangnya. 

Turkmenistan beberapa kali mencoba membalas kekalahan, tetapi serangan mereka ke gawang Timnas Indonesia masih nihil. 

Di babak kedua, Turkmenistan terus berusaha untuk melakukan serangan ke gawang Timnas Indonesia, namun beberapa peluang yang dimiliki tetap kandas. Bahkan tendangan bebas Tagayev Elman pun luput hanya membentur mistar gawang. 

Kemudian, menjelang akhir pertandingan di menit 92, Egy Maulana Vikri berhasil menambah skor 2-0 untuk Timnas Indonesia.

Dengan kemenangan ini, Timnas Indonesia memiliki peluang untuk meningkatkan peringkat mereka dalam tabel ranking FIFA. 
 

Editor : Aryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut