Berita Duka, Artis Sinetron Bajaj Bajuri Mat Solar Meninggal Dunia

JAKARTA, iNewsPemalang.id - Berita duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Artis sinetron Nasrullah aias Mat Solar pemeran Bajaj Bajuri meninggal dunia, Senin (17/3/2025), pukul 22.30 WIB.
Kabar duka ini pertama kali disampaikan Rieke Diah Pitaloka pemeran Oneng, sahabat sekaligus lawan main Mat Solar dalam sinetron Bajaj Bajuri.
"Berita duka cita. Telah berpulang Bapak Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri, Senin, 17 Maret 2025 pukul 22.30 WIB di RS Pondok Indah," tulis Rieke Diah Pitaloka di Instagram.
Dalam unggahan Instagram itu,Rieke mengabarkan bahwa jenazah Mat Solar akan dimakamkan pada Selasa, 18 Maret 2025 di TPU haji Daiman, Cimanggis, Ciputat sekitar pukul 09.00 atau 10.00 pagi.
Rieke melalui unggahan itu juga meminta kepada masyarakat luas dan sahabatnya. agar kesalahan almarhum dimaafkan.
"Mohon dimaafkan semua kesalahan almarhum. Alfatihah. Abang, maafin Oneng belum bisa perjuangin hak Abang," sambungnya.
Diketahui, sebelum meninggal dunia, Mat Solar mengalami stroke beberapa kali selama kurun waktu beberapa tahun terakhir. Sehari-harinya, Mat Solar hanya terbaring di tempat tidur.
Menurut anak Mat Solar, Popon, pada bulan September 2024 lalu, mengatakan bahwa selama menjalani pengobatan dalam beberapa tahun belakangan ini, belum terjadi perubahan signifikan terhadap kondisi kesehatan ayahnya.
Dia dan sang ibu akan selalu mendampingi Mat Solar dan berupaya semaksimal mungkin demi kesembuhannya. Namun kehendak Tuhan juga lah semuanya. Mereka sudah berupaya, dan Mat Solar kini telah berpulang. Semoga husnul khotimah.
Editor : Aryanto