Banyumas, iNews - Universitas Jenderal Soedirman ( UUnsoed ) berhasil mengharumkan nama Indonesia dengan membawa pulang medali emas di ajang Internasional Science and Invention Fair (ISIF) 2022 yang diselenggrakan di Universitas Pendidikan Ganesha Bali pada tanggal 1-4 November 2022.
Delegasi tersebut diikuti oleh empat mahasiswa FISIP Universitas Jenderal Soedirman. Diantaranya, I Putu Arya Aditia Utama (Ketua Tim) Jurusan Hubungan Internasional 2020, Atalia Eureka Putri Taju ( Anggota ) Jurusan Hubungan Internasional 2019, Windy Chairunissa (Anggota ) Jurusan Administrasi Publik 2020, dan Fauzian Kadafi Arifiatmoko (Anggota ) Jurusan Administrasi Publik 2019.
Ajang ISIF ini diselenggarakan oleh Indonesian Young Scientist Association (IYSA) dan diikuti oleh 614 tim, dari 32 negara, mulai dari Malaysia, Singapura, Thailand, Korea, Kazakhstan hingga Turki.
Ajang internasional ini pun melombakan 7 kategori. Diantaranya Matematika; Fisika, Energi & Teknik; Biologi; Teknologi; Lingkungan; Ilmu kemasyarakatan; dan Edukasi yang mewajibkan seluruh peserta untuk melakukan presentasi dengan menggunakan bahasa Inggris penuh.
Delegasi Unsoed ini membawakan presentasi dengan judul “SERENA (Social Economic Remittance Apllication) : Social and Economic Remittance Development Center of Migrant Workers based on Mobile Application.
Editor : Lazarus Sandya Wella
Artikel Terkait