get app
inews
Aa Read Next : Resep Ayam Goreng Krispi Hasil Kreasi Chef Rudy Choirudin, Keriting dan Crunchy!!

Resep Sambal Terong, Menu Vegetarian Ala Chef Devina Hermawan

Jum'at, 24 Juni 2022 | 23:00 WIB
header img
Resep Sambal Terong (Sumber foto: kanal YouTube Chef Devina Hermawan).

PEMALANG, iNews.id – Menu vegetarian seringkali dianggap membosankan, khususnya olahan terong. Kali ini, Chef Devina Hermawan membagikan olahan vegetarian yang unik dan irit minyak. Benar, resep sambal terong.

Sambal terong ini hemat minyak karena terongnya dikukus, sehingga lebih sehat dan irit minyak. Sambal terong ini juga cocok jika dikombinasikan dengan nasik hangat dan lauk lainnya.

Simak resep sambal terong untuk dua sampai tiga porsi di bawah ini:

Resep Sambal Terong (untuk 2-3 porsi)

Bahan:
•    2 buah terong ungu kecil atau 1 buah terong ungu besar
•    3 siung bawang putih
•    20 buah cabai rawit merah
•    4 sdm minyak goreng
•    ½ sdt garam
•    1 sdt gula pasir
•    ½ sdt penyedap

Pelengkap:
•    Nasi putih
•    Kecap manis
•    Telur

Langkah:
1. Potong-potong terong kemudian kukus selama 7 menit
2. Haluskan bawang putih, garam, gula pasir, dan penyedap dengan ulekan
3. Masukkan cabai rawit merah, ulek kasar
4. Panaskan minyak lalu tuang ke dalam sambal, aduk rata
5. Suwir-suwir terong kemudian masukkan ke dalam sambal, aduk rata
6. Goreng telur hingga setengah matang atau sesuai selera, sisihkan
7. Sambal terong siap disajikan dengan nasi, telur mata sapi, dan kecap sebagai pelengkap

Demikian resep sambal terong hasil kreasi Chef Devina Hermawan. Selamat mencoba!

Editor : Abdul

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut