PEMALANG, iNews.id – Menu vegetarian seringkali dianggap membosankan, khususnya olahan terong. Kali ini, Chef Devina Hermawan membagikan olahan vegetarian yang unik dan irit minyak. Benar, resep sambal terong.
Sambal terong ini hemat minyak karena terongnya dikukus, sehingga lebih sehat dan irit minyak. Sambal terong ini juga cocok jika dikombinasikan dengan nasik hangat dan lauk lainnya.
Simak resep sambal terong untuk dua sampai tiga porsi di bawah ini:
Resep Sambal Terong (untuk 2-3 porsi)
Bahan:
• 2 buah terong ungu kecil atau 1 buah terong ungu besar
• 3 siung bawang putih
• 20 buah cabai rawit merah
• 4 sdm minyak goreng
• ½ sdt garam
• 1 sdt gula pasir
• ½ sdt penyedap
Pelengkap:
• Nasi putih
• Kecap manis
• Telur
Langkah:
1. Potong-potong terong kemudian kukus selama 7 menit
2. Haluskan bawang putih, garam, gula pasir, dan penyedap dengan ulekan
3. Masukkan cabai rawit merah, ulek kasar
4. Panaskan minyak lalu tuang ke dalam sambal, aduk rata
5. Suwir-suwir terong kemudian masukkan ke dalam sambal, aduk rata
6. Goreng telur hingga setengah matang atau sesuai selera, sisihkan
7. Sambal terong siap disajikan dengan nasi, telur mata sapi, dan kecap sebagai pelengkap
Demikian resep sambal terong hasil kreasi Chef Devina Hermawan. Selamat mencoba!
Editor : Abdul