PEMALANG, iNews.id – Komedian Dustin Tiffani baru-baru ini mendapat serangan doxing yang diduga dari Buzzer. Nomor WhatsApp Dustin diketahui tersebar di media sosial, Minggu (31/7/2022).
Tagar #blokirkominfo memang beberapa hari belakangan menjadi trending di Twitter. Bahkan, jadi pembicaraan hangat lantaran pemblokiran beberapa platfrom seperti paypal, steam dan lainnya.
Pemblokiran terjadi lantaran Kementrian komunikasi dan informatika mencanangkan program penyelenggaran sistem elektronik (PSE). Sehingga, setiap portal, aplikasi, situs dalam jaringan online wajib mematuhi aturan tersebut.
Akibatnya, beberapa situs mengalami pemblokiran oleh Kominfo karena tidak juga mematuhi aturan PSE tersebut. Pemblokiran ini menuai banyak kritik lantaran dinilai mematikan industri kreatif di masyarakat.
Kritik tersebut digaungkan paling lantang di akun sosial media Twitter, tagar #blokirkominfo trending mulai dari beberapa hari belakangan sampai sekarang. Beberapa bahkan menyelenggarakan space, sebuah fitur audio di twitter yang menghubungkan antar pengguna.
Salah satu space diadakan oleh akun twitter @secgron kemarin malam. Dalam space tersebut membahas terkait pemblokiran oleh kominfo yang berimbas kepada industri kreatif seperti illustrator, grafik desainer dan lain sebagainya.
Namun, usai space berakhir muncul sebuah teror kepada salah satu pembicara yang ikut dalam space tersebut. "Sempet dapet pesan teror gini gara-gara nanya di twitter space ini," ungkap akun @KemoTherapy0 sambil melampirkan screenshoot pesan Whatsapp ancaman.
Peneror juga mencoba untuk meretas nomor WhastApp pengguna tersebut dan melakukan doxing foto serta email pengguna. Setelah melakukan aksi, peneror memberi keterangan bahwa telah beralih nomor dalam bio WhatsApp nya.
"Aku smpat cek wa dia, dia bikin di bio wa baru, ku iseng cek di getcontact ternyata itu wa nya dustin MLI , kalo ini beneran kontaknya dustin maka mereka" ini ngeri banget," cuit pengguna twitter lainnya.
"Yaa dari semalem banyak orang yang gak jelas pada wasap, chat bahkan vc yang gak jelas sampe skrg, iblis berkedok mencantumkan nomer saya yang gua gak tau apa apa," cuit Dustin menanggapi hal tersebut.
Diduga, nomor WhatsApp Dustin mengalami Doxing oleh pelaku tak bertanggung jawab. Akibat kejadian ini, Dustin mengalami beberapa makian melalui nomor Whatsappnya, karena dianggap sebagai pelaku oleh netizen.
Editor : Abdul