MENTAWAI, iNewsPemalang.id - Gempa bumi 6,4 magnitudo mengguncang wilayah Mentawai, Sumatera Barat.
Dilansir dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan gempa bumi 6,4 magnitudo terjadi di wilayah Mentawai, Sumatera Barat pada Senin 29 Agustus sekitar pukul 10:29 WIB dengan kedalaman 10 kilometer.
Informasi dari BMKG, Gempa 6.4 magnitudo, 29 Agustus 2022 pukul 10:29:14 WIB, Kedalaman 10 km. Lokasi 0.99 LS - 98.53 BT. Pusat gempa berada di laut 116 km barat laut Kep Mentawai.
Gempa dirasakan hingga Siberut, Tuapejat, Painan, Padang, Padang Panjang, Bukittinggi, Kabupaten Solok dan Solok Selatan.
Meski gempa tidak di Mentawai tidak berpotensi tsunami, BMKG mengimbau kepada masyarakat agar tetap hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi.
Sejauh ini belum ada laporan terkait kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa tersebut.
Editor : Abdul Kadir