get app
inews
Aa Read Next : Seorang Warga Desa Wanarata Cari Ikan di Kali Dilaporkan Hilang, Sudah 2 Hari Belum Ditemukan

Tragis! Mbah Mijem 60 Tahun Tewas Tertimbun Tanah Longsor Saat Rabuk Jagung di Sawah

Rabu, 06 Desember 2023 | 15:16 WIB
header img
Nasib tragis dialami mbah Mijem umur 60 tahun, warga Dusun Mendang, Desa Ngroto, Kecamatan Kismantoro, Wonogiri yang tewas tertimbun tanah longsor saat sedang merabuk jagung di sawah. (Foto: MPI)

WONOGIRI, iNewsPemalang.id - Nasib tragis dialami mbah Mijem umur 60 tahun yang tewas tertimbun tanah longsor saat sedang merabuk jagung di sawah.

Mbah Mijem, korban tewas tertimbun tanah longsor merupakan warga Dusun Mendang, RT 02/04, Desa Ngroto, Kecamatan Kismantoro, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Hingga hari ini, Rabu (6/12/2023), Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian korban yang tertimbun material longsor pada Selasa (5/12/2023).

Kepala Kantor SAR Semarang, Heru Suhartanto mengungkapkan, kronologi kejadian pada Selasa (5/12) sekitar pukul 09.25 WIB. Korban saat itu sedang bekerja di ladang merabuk jagung. Tanpa disadari tiba-tiba terjadi tanah longsor dan menimbun korban yang tak sempat menghindar.

"Saat kejadian di lokasi ada beberapa orang yang lain bisa menyelamatkan diri, namun bapak Mijem tidak sempat menyelamatkan diri akhirnya  tertimbun longsor," kata Heru.

Lokasi persawahan yang terasering dengan di atasnya terdapat bukit setinggi kisaran 50 meter itu mendadak longsor hingga menimpa persawahan. Material longsor meluncur menyebar luas sekitar 25 meter.

Heru menambahkan, upaya pencarian dan pertolongan oleh tim SAR gabungan dibagi menjadi 3 sektor. Selain membersihkan puing longsoran dengan menggunakan alat cangkul, tim juga menggunakan pompa air dan menyemprotkan ke bidang longsor untuk mengurai tumpukan meterial.

Editor : Aryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut