get app
inews
Aa Text
Read Next : Senyum Cristiano Ronaldo Menggandeng Bocah Player Escort Asal Sukoharjo Jawa Tengah

Angel Di Maria Pensiun Bersama Timnas Argentina Setelah Piala Dunia Qatar 2022

Selasa, 31 Mei 2022 | 19:54 WIB
header img
Angel Di Maria saat mengangkat trofi Copa America.

Pemalang, Inews.idAngel Di Maria, gelandang serang Paris Saint Germain dan tim Nasional Argentina mengkonfirmasi bahwa dirinya akan pensiun dari timnas Argentina setelah membela negaranya pada piala Dunia Qatar 2022

Pemain berusai 34 tahun itu menorehkan 121 penampilan, 24 gol dan 16 asist sejauh ini bersama Timnas Argentina. Gol yang sensasional dicetak Angel Di Maria untuk Argentina.

Kala itu, Angel Di Maria mampu manjadi satu-satunya pencetak gol di final Copa America, yang menjadikan Argentina juara mengalahkan Brasil 1-0. Setelah piala dunia 2022 ia memutuskan gantung sepatu bersama Argentina.

“Setelah piala Dunia, sudah pasti saya akan mundur(pensiun). Saya telah mencapai apa yang saya capai,” ucapnya kepada Diario Ole. 

Pemain yang melakoni debut seniornya pada tahun 2008 ini akhirnya mengkonfirmasi pensiun, setelah kurang lebih 14 tahun membela Argentina.

Angel Di Mario juga menceritakaan kegilaan 18 tahun silam, saat dia harus melakoni laga tandang bersama Rosario Central dengan menggunakan pesawat Hercules, “Kegilaan. Rasanya seperti 10 jam dengan suara yang luar biasa. Hal yang Gila”.

Mimpi kedepannya adalah menghabiskan karir klubnya di tim professional pertamanya itu. “Mimpi saya adalah kembali dan menyelesaikan karier saya di Rosario Cental,” pungkasnya dalam wawancara Ole. 

Selain itu, ia menyesal tidak bisa bermain dengan Marcos Ruben, pencetak gol terbanyak klub sepanjang sejarah karena dia sudah pensiun.

Editor : Abdul

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut