get app
inews
Aa Text
Read Next : Inovatif! Instagram Keluarkan Fitur Baru yang Menunjang Kebebasan Berekspresi, Yuk Coba

Seolah Menjadi Pertanda, Foto Profil Instagram Eril Menghadap Air yang Begitu Luas

Minggu, 05 Juni 2022 | 14:50 WIB
header img
Foto profil Instagram Eril menghadap air yang begitu luas

PEMALANG, iNews.id - Indonesia kini sedang dilanda duka atas kasus hilangnya Eril di Sungai Aare, Bern. Seminggu pencarian yang tak kunjung membuahkan hasil membuat keluarga ikhlas meyakini bahwa Eril sudah meninggal.

Kepergian Eril membawa luka yang mendalam pada orang disekitarnya, termasuk kekasihnya Nabila Ishma. Pada Sabtu, 4 Juni dirinya mengunggah foto Eril yang membelakangi kamera, menghadap air yang begitu luas. Ternyata foto tersebut sama dengan foto profil yang dipasang Eril pada akun Instagram miliknya.

Salah satu netizen menyadari akan hal itu. “Foto profil menghadap air yg begitu luas, dan beliau meninggalkan kita semua bersama air yg begitu deras” tulisnya.

Netizen yang lain turut menimpali dan menganggap hal tersebut sebagai pertanda. “Iyah kan pasti ada aja tanda – tanda di foto kalau mau pergi buat selamanya, udah sering terjadi, kaya yang sebelum – sebelumnya juga ada” komentarnya.

Keluarga Eril pernah menjelaskan bahwa Eril adalah orang yang rajin berolahraga dan bisa beranang. Eril juga bisa diving atau menyelam dan bahkan memiliki sertifikatnya.

Editor : Abdul

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut