Kapolres Pemalang mengatakan, pembangunan perumahan dapat terlaksana dengan menggandeng pihak pengembang dan Bank penyedia Kredit Perumahan Rakyat (KPR).
“Tentunya, kami mohon dukungan dari Forkopimda, tokoh masyarakat dan tokoh agama, agar pembangunan perumahan Graha Bhayangkara Presisi dapat berjalan dengan lancar,” kata Kapolres.
Di lokasi perumahan Graha Bhayangkara Presisi, rencananya akan dibangun 254 unit rumah dengan luas tanah bervariasi antara 60 sampai 120 meter persegi.
Sampai saat ini, Kapolres Pemalang mengatakan, rumah yang sudah dipesan oleh anggota Polres Pemalang hampir mencapai 40 unit.
"Perumahan Graha Bhayangkara Presisi tidak hanya untuk anggota Polri, namun masyarakat umum juga bisa membeli rumah di sini," tuturnya.
Editor : Abdul
Artikel Terkait