PEMALANG, iNews.id - Beribadah haji adalah salah satu kewajiban bagi umat Islam yang mampu melaksanakannya.
Sebelumnya,haji termasuk ke dalam salah satu rukun Islam sehingga setiap tahunnya, jutaan orang dari berbagai penjuru dunia datang ke Tanah Suci Mekkah di Arab Saudi untuk menunaikan ibadah.
Termasuk juga Indonesia yang menyumbangkan kuota jemaah haji terbanyak dari negara-negara lainnya di seluruh dunia.
Meski demikian, umat Islam yang mampu hanya diwajibkan untuk berhaji sekali seumur hidupnya.
Dengan begitu, kebanyakan jemaah haji baru pertama kali melaksanakan ibadah tersebut.
Bahkan, tidak sedikit yang baru pertama ke luar negeri sehingga harus beradaptasi dengan iklim Arab Saudi yang berbeda dengan Indonesia.
Bagi Anda yang sedang mempersiapkan ibadah haji, persiapkan beberapa hal ini:
1. Persiapkan diri dengan melakukan latihan fisik
Mengingat keadaan Indonesia dengan Arab Saudi sangat berbeda, biasanya di sini orang-orang yang sedang beribadah sering mengeluh panas, cuaca di Arab Saudi jauh lebih ekstrim. Bahkan suhunya bisa mencapai 40 derajat.
Kamu juga harus mempersiapkan diri dengan melakukan aktivitas fisik, misalnya latihan jalan kaki mengelilingi komplek perumahan, berenang demi melatih pernapasan, serta memeriksa kondisi tubuh secara berkala hingga hari keberangkatan tiba.
2. Perkaya pengetahuan tentang ibadah haji
Anda harus terus memperkaya dan memperbarui wawasan atau pengetahuan agama tentang ibadah haji di Tanah Suci. Sembari menunggu antrian keberangkatan haji, Anda dapat mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan cara beribadah haji yang baik dan benar (melakukan manasik haji).
Manasik haji memang diwajibkan bagi calon jamaah haji dan dilaksanakan beberapa bulan sebelum keberangkatan. Selain itu, Anda juga harus rutin mendatangi majelis taklim untuk menimba ilmu agama dari para ahli agama.
3. Istirahat cukup
Memastikan tubuh Anda mendapat waktu istirahat yang cukup juga penting sebagai persiapan haji.
Hindari memaksakan diri untuk bekerja atau beraktivitas saat Anda sudah merasa sangat kelelahan. Bila Anda tidak memiliki waktu tidur yang cukup dan berkualitas, kesehatan Anda bisa saja terganggu menjelang jadwal keberangkatan hingga saat Anda sedang menunaikan ibadah haji di Tanah Suci.
Oleh karena itu, sebaiknya perbanyak waktu istirahat sebelum melangsungkan perjalanan haji. Mengingat perjalanan dari Jakarta menuju Tanah Suci membutuhkan waktu sekitar sembilan jam, manfaatkanlah waktu tersebut untuk beristirahat agar tubuh Anda tetap fit dan sehat.
4. Bawa obat-obatan pribadi
Perlengkapan P3K pasti sudah disiapkan oleh biro perjalanan yang membawa Anda ke Tanah Suci. Saat berada di Mekkah, Anda juga bisa mendapati banyak posko-posko kesehatan untuk merawat jamaah haji yang jatuh sakit.
Namun, Anda tetap harus membawa obat-obatan pribadi yang Anda butuhkan selama menunaikan ibadah haji.
Terlebih bila Anda menderita satu jenis penyakit tertentu yang menuntut Anda untuk mengonsumsi obat yang sudah diresepkan oleh dokter.
Obat-obatan pribadi yang wajib Anda bawa, seperti minyak angin, minyak gosok, obat diare, obat anti nyamuk, hingga obat alergi yang mungkin Anda butuhkan selama perjalanan.
Pastikan Anda mempersiapkan kondisi fisik terbaik untuk dapat menunaikan ibadah haji dengan tenang, aman, dan lancar.
Bila selama ini Anda berniat untuk naik haji tapi belum terealisasi, Anda bisa mulai mewujudkan niat tersebut dengan mulai buka tabungan haji dari sekarang.
Editor : Anila Dwi
Artikel Terkait