get app
inews
Aa Text
Read Next : Posting Video Kemesraan di Hari Ultah Sang Istri, Ganjar Pranowo Sukses Bikin Netizen Iri!

Miningos Alias Minion Brengos, Sebutan Inul Daratista untuk Suami di Momen Ulang Tahun Mas Adam

Sabtu, 23 Juli 2022 | 08:05 WIB
header img
Inul Daratista dan suami yang diberi sebutan miningos atau minion brengos di hari ulang tahun Mas Adam. Foto: Instagram @inul.d

PEMALANG, iNews.id – Penyanyi dangdut Inul Daratista pada Kamis (21/7/2022) baru saja merayakan ulang tahun sang suaminya yang akrab dipanggil Mas Adam.

Mas Adam di hari ulang tahunnya tampil menggunakan kostum minion yang berkumis, menyerupai dirinya.Penampilan Mas Adam itu terlihat dalam sebuah postingan di Instagram pribadi milik pedangdut Inul Daratista.

Inul juga mengunggah sebuah kue minion berkumis dengan tulisan ‘Happy Birthday Mas Adam’. Ia bahkan menyebut suaminya sebagai miningos, yaitu singkatan dari minion brengos.

“Oalah miningos, minion brengos” demikian caption postingan kue yang ditulis Inul dengan menambakan emoticon tertawa.

Perayaan ulang tahun sang suami Inul yang tampak unik dan menarik sontak menuai sorotan dari publik. Nama Mas Adam bahkan sempat viral di media sosial Twitter.

“Ini mah minionnya yang cosplay jadi Pak Adam, ada – ada aja, panjang umur ya Bapak” tulis akun Instagram @rkmel_ turut memberi ucapan kepada Mas Adam.

Beberapa netizen juga merasa terhibur akan kelakuan pasangan tersebut. “Selamat ulang tahun Pa Adam. Bahagia dan langgeng terus. Selalu terhibur liat keluarga Pak Kumis” ungkap @niez_zivan.

Editor : Abdul

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut