Logo Network
Network

Fenomena Ombak Besar, Warga Pemalang Berburu Kerang Dara di Tepi Pantai

Nungki Anastasia Putri
.
Sabtu, 24 Desember 2022 | 20:57 WIB
Fenomena Ombak Besar, Warga Pemalang Berburu Kerang Dara di Tepi Pantai
Nelayan di pesisir Pantai Asemdoyong tengah berburu kerang / Foto : Instagram

PEMALANG, iNewsPemalang.id - Masyarakat pesisir Pantai Asemdoyong, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang berburu kerang di tepi pantai pada Sabtu (24/12/2022).

Antusias tersebut diperlihatkan oleh puluhan warga yang mayoritas berprofesi sebagai nelayan karena adanya fenomena ombak besar disertai angin kencang.

Biasanya, fenomena tersebut terjadi satu tahun sekali dan membalikan lumpur dari permukaan bawah laut. Sehingga, ribuan kerang dari dasar laut akan ikut terbawa ombak ke tepian pantai.

Menyaksikan itu, masyarakat pesisir pantai pun berbondong - bondong mengumpulkan kerang berjenis dara hingga mencapai beberapa karung.

Diketahui, mengumpulkan kerang adalah salah satu cara alternatif bagi para nelayan saat dirinya tak bisa berlayar dikarenakan perubahan iklim yang cukup ekstrim.

Para nelayan tersebut akan menjadikan kerang hasil berburunya sebagai tambahan ekonomi atau pun sekedar lauk keluarga.

Editor : Sandi

Follow Berita iNews Pemalang di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.