PEMALANG, iNewsPemalang.id - Rumah Juang adalah salah satu bangunan bersejarah yang ada di Pemalang selatan, tepatnya di Dukuh Sibedil, Desa Gunungsari, Kecamatan Pulosari. Bentuk bangunan itu adalah sebuah rumah yang didirikan sekitar tahun 1837.
Bangunan yang berdiri pada zaman Kolonial Belanda dan diberi nama Rumah Juang itu hingga sekarang masih terjaga dengan baik dan nampak kokoh meski sudah berusia seratus tahun lebih.
Berdasar keterangan warga, bangunan itu adalah rumah lawas milik Kepala Desa Gunungsari yang pertama. Pada masa kolonial Belanda, Rumah Juang ini pernah dijadikan sebagai sekolah.
Bahkan, konon Rumah Juang itu dulunya menjadi dapur umum ketika perang kemerdekaan bergerilya melawan belanda.
Di dalamnya banyak tersimpan perabot lawas dari mulai kursi, meja, tempat tidur hingga peralatan dapur. Beberapa foto-foto lama juga terpampang, salah satunya foto Bung Karno.
Editor : Aryanto