get app
inews
Aa Text
Read Next : Video: Demo Sampah di Pemalang, Massa Buang Sampah di Halaman Kantor Bupati

Harga Ikan di TPI Asemdoyong Pemalang Melonjak Naik, Pedagang: BBM Mahal

Kamis, 03 Oktober 2024 | 05:44 WIB
header img
Harga ikan di TPI Asemdoyong Kabupaten Pemalang melonjak naik, Rabu (2/10/2024). Foto: iNews Pemalang/ Istimewa

PEMALANG, iNewsPemalang.id - Harga ikan di tempat pelelangan ikan (TPI) Asemdoyong, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang terpantau melonjak naik. Menurut seorang pedagang, hal itu disebabkan harga BBM yang tinggi, Rabu (2/10/2024).

Novi (40) pedagang ikan menuturkan, untuk sementara sejauh ini tidak ada kesulitan dengan pasokan ikan. Meski demikian, ia mengatakan harga ikan mengalami kenaikan lantaran harga BBM yang mahal.

"Sejauh ini masih lancar, tidak ada kesulitan pasokan ikan dari nelayan, tapi harga ikan sedang naik," kata Novi di lokasi TPI Asemdoyong.

"Naiknya itu ya karena BBM tidak stabil dan harganya mahal," tambahnya.

Masih kata Novi, saat ini omzet penjualan sedang menurun karena adanya kenaikan harga ikan. Dia berharap, kondisi sekarang ini dapat segera pulih agar perekonomian, khususnya bagi nelayan dan penjual ikan di TPI Asemdoyong kembali stabil.

"Harapannya ya untuk pemerintah kalau bisa harga BBM turun, dan tidak sulit didapat, stabil lah, jadi ekonomi tidak sulit," kata Novi.

Sebagai informasi, TPI Asemdoyong di Kecamatan Taman merupakan salah satu pasar ikan terbesar di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah. 

Selain itu juga ada TPI Tanjungsari yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso Tanjungsari, Sugihwaras, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang.

Editor : Aryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut