Laga baru bergulir dua menit, gol sudah tercipta lewat kaki seorang Hokky Caraka. Lantas disusul oleh gol Ronaldo Kwateh pada menit ke-11.
Tidak butuh waktu lama, gawang Brunei kembali dijebol oleh Hokky. Kemudian disusul hattrick Hokky pada menit ke-18.
Pada menit 20 Indonesia memperbesar keunggulan lewat Arkhan Fikri. Persis sebelum turun minum, Indonesia Hokky mencetak gol keempatnya. Gol ini membuat Indonesia unggul 6-0 di tengah pertandingan.
Tidak seperti babak pertama, skuad Garuda Nusantara nampak alot untuk menyarangkan bola ke gawang Brunei Darussalam. Pasalnya, di babak kedua gol ketujuh baru tercipta di menit 61 lewat kaki Afriyanto Nico.
Sumbangan gol dari penyerang Timnas U-19 Indonesia tersebut, menjadi akhir dari pesta gol skuad Garuda Nusantara. Hasil ini membuat Indonesia naik di posisi kedua sementara di grup A. Sehingga, menggeser Vietnam karena selisih gol.
Editor : Abdul
Artikel Terkait