PEMALANG, iNews.id - Warga Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang digegerkan dengan adanya penemuan potongan tubuh manusia di aliran sungai Kretek di Desa Kalongan. Minggu pagi, 24 Juli 2022.
Penemuan potongan tubuh manusia di aliran sungai Kretek di Desa Kalongan pertama kali ditemukan oleh warga bernama Sudadi (44) warga RT. 06 RW. 08 Desa Kalongan, saat melintas di sekitar lokasi sekitar pukul 08.00 WIB.
Selanjutnya saksi melaporkan kepada Joko Santoso yang merupakan tetangganya kemudian melaporkan ke Bhabinkamtibmas Desa Kalongan Bripka Budi suwito dan diteruskan melaporkan kepada piket SPKT Polres Semarang dan Piket SPKT Polres, INAFIS.
Petugas Reskrim Polres Semarang mendatangi lokasi penemuan untuk melakukan olah TKP.
Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika didampingi Kapolsek Ungaran Kompol Gunawan W nampak turut serta berada di lokasi olah TKP yang dilakukan INAFIS Polres Semarang.
“Benar, pagi tadi sekitar pukul 08.00 WIB, Bhabinkamtibmas Desa Kalongan mendapat laporan dari warga tentang penemuan potongan tubuh manusia di sungai Kretek Desa Kalongan,” ucap Kapolres di lokasi pada awak media.
Hasil olah TKP, setelah dilakukan penyusuran di lokasi ditemukan beberapa bagian tubuh seperti tangan kanan dan kiri yang sudah mulai rusak, kemudian beberapa potongan tubuh lainnya yang belum diketahui bagian tubuh yang mana, serta jenis kelamin dari potongan tubuh tersebut.
“Kondisi bagian tubuh yang ditemukan sudah rusak, untuk saat ini sudah kami amankan dan unit INAFIS membawa ke RS. Bhayangkara Semarang untuk dilakukan autopsi mengingat sidik jari dari potongan yang ditemukan sudah rusak,” ungkap Kapolres.
Sementara kasus penemuan potongan tubuh manusia tersebut, saat ini sedang dalam pemeriksaan dan penyelidikan pihak Polres Semarang.
Editor : Abdul
Artikel Terkait