Suspek Cacar Monyet Terdeteksi di Jateng, Ganjar Pranowo Tegaskan Hal Ini

Rizka Auliarahma
Suspek cacar monyet muncul di Jateng, Ganjar Pranowo menegaskan ini. Foto: jatengprov.go.id

PEMALANG, iNews.id – Munculnya pasien suspek cacar monyet di Jawa Tengah (Jateng) membuat Gubernur Jateng Ganjar Pranowo angkat suara.

Menanggapi hal itu, Ganjar Pranowo menegaskan agar pemerintah pusat melakukan penjagaan yang ketat terhadap pintu masuk ke Indonesia sebab wabah cacar monyet atau monkeypox berasal dari luar negeri.

“Kami meminta, karena ini pasti ada pengaruh dari luar, maka pintu masuk Indonesia masih butuh pengetatan-pengetatan dan checking menggunakan banyak peralatan agar kita bisa aman,” tegas Ganjar pada Rabu (3/8/2022) di kantornya.

Menurut Ganjar, masyarakat tidak perlu panik saat menghadapi kabar berita adanya suspek cacar monyet di Jateng. Sebab, pasien yang dikabarkan tertular cacar monyet masih berstatus sebagai suspek dan belum dipastikan positif tertular cacar monyet.

“Kita belum berani menentukan apakah itu monkeypox atau bukan, tapi kita lagi pantau,” ucap Ganjar.

Editor : Abdul

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network