PEMALANG, iNews.id - Nekat melaut mencari ikan di tengah cuaca buruk, sebuah perahu nelayan tradisional tenggelam di perairan Pemalang, Minggu (12/2/2023).
Kecelakaan laut itu menimpa perahu nelayan tradisional Barokah Jaya, milik seorang nelayan warga Dukuh Trinem RT 034 RW 06 Desa Asemdoyong, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang.
Menurut Nurinto, pengemudi perahu yang tenggelam itu mengatakan, sebelum kejadian, ia bersama dua orang lainnya berangkat dari kali Waluh menuju ke laut untuk mencari ikan, sesampainya di tengah laut mengalami cuaca buruk dan mesin perahu mendadak mati, kemudian perahu terendam air.
"Air masuk ke dalam perahu, lalu mesin mati dan perahu oleng kemudian tenggelam," kata Nurinto.
"Perahu tenggelam di sekitar perairan laut Pemalang,“ imbuhnya.
Berutung, Nurinto dan dua rekannya berhasil menyelamatkan diri dengan melompat ke laut saat perahunya tenggelam.
"Untungnya perahu saya dekat dengan darat, jadi lebih mudah, saya langsung berenang ke tepi, Alhamdulillah saya dan teman-teman selamat,” ujar Nurinto di pantai Asemdoyong, usai kejadian, Minggu (12/2/2023), sekira pukul 15.00 WIB.
Sanuri, warga di sekitar lokasi kejadian membenarkan peristiwa itu. Dia mengatakan nelayan yang perahunya tengelam berasal dari Desa Asemdoyong.
“Kebetulan saya sedang di tepi laut, dan melihat secara langsung peristiwa itu, untungnya kejadian tengelamnya perahu itu sudah dekat dengan darat,” jelas Sanuri.
Editor : Aryanto
Artikel Terkait