MOSKOW, iNewsPemalang.id - Serangan drone jauh Ukraina menggempur enam wilayah Rusia bagian barat. Selama lebih dari empat jam serangan dilancarkan menghantam aset militer.
Meskipun tidak ada korban jiwa, namun serangan tersebut tampaknya merupakan serangan drone Ukraina yang paling luas di wilayah Rusia sejak perang dimulai 18 bulan lalu.
Dilansir dari AP, Kamis (31/8/2023), serangan drone Ukraina menghantam bandara dekat perbatasan Rusia dengan Estonia dan Latvia sehingga menyebabkan kebakaran besar dan merusak empat pesawat angkut militer Il-76, seperti dilaporkan kantor berita TASS, mengutip pejabat darurat.
Bandara di wilayah Pskov, sekitar 700 kilometer sebelah utara perbatasan Ukraina dan 700 kilometer sebelah barat Moskow mengalami kerusakan paling parah dalam serangan semalam. Asap dari kebakaran besar mengepul di atas kota Pskov, Ibu Kota wilayah tersebut.
Editor : Aryanto
Artikel Terkait