“Untuk kirab obor sudah ada komitmen dari vendor untuk melaksanakannya dengan baik mengingat waktu dan jadwal sangat padat,” ucap Gibran.
Gibran juga meminta kepada panitia opening ceremony supaya tidak merusak kondisi lintasan dan rumput Stadion Manahan.
“Saya sudah petakan untuk tidak merusak lintasan karena akan dipakai untuk perlombaan lari, tidak merusak rumput dan merusak apapun yang ada di dalam stadion,” tandas Gibran.
Sementara itu, terkait prestasi, CdM Andi Herman menyatakan dengan persiapan matang yang telah dilakukan atlet selama ini diyakini Indonesia akan menjadi juara umum.
“Dengan persiapan yang matang dalam jangka waktu lama, semua atlet Indonesia kini siap bertanding. Dengan kalkulasi pencapaian dan melihat kekuatan lawan, maka kontingen Indonesia optimisme bisa meraih juara umum," ucap Andi Herman.
Sebagai informasi, pembukaan ASEAN Para Games akan dilakukan di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (30/7/2022).
Rencananya Wakil Presiden Ma’ruf Amin akan hadir langsung untuk membuka pesta olahraga disabilitas Asia Tenggara tersebut.
Editor : Anila Dwi