PEMALANG, iNews.id - Polres Pemalang menggelar pelatihan buďidaya jamur tiram bagi anggota Polres Pemalang yang akan memasuki masa purnatugas, Rabu (12/10/2022).
Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo, mengatakan, ada 20 personil Polri dan PNS Polres Pemalang yang mengikuti pelatihan buďidaya jamur tiram.
Kegiatan pelatihan keterampilan budidaya jamur tiram, menurut Kapolres, adalah bagian dari upaya untuk mempersiapkan diri menjelang purnatugas (pensiun) bagi anggota.
Kapolres menjelaskan, dalam pelatihan budidaya jamur tiram, pihak Polres Pemalang menghadirkan narasumber dari Semarang, Iwan Budiono.
Dalam penyelenggaraan pelatihan keterampilan budidaya jamur tiram, Kapolres mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan Bank Mandiri Taspen.
"Seluruh personil mendapatkan materi pelatihan dari narasumber di kantor Cabang Pembantu Bank Mandiri Taspen Pemalang," kata Kapolres.
Editor : Abdul