get app
inews
Aa Read Next : Keji! Anggota Paspamres Diduga Perkosa Perwira Muda Kostrad di KTT G20 Bali

Makan Malam di GWK, 17 Pemimpin Negara Pakai Batik Khas Indonesia!

Kamis, 17 November 2022 | 06:52 WIB
header img
Sejumlah tamu dan pemimpin negara memakai batik di jamuan makan malam / Foto : Tiktok

Pertunjukan yang kini tengah ramai diperbincangkan oleh publik tersebut diawali pada saat para tamu dan pemimpin negara telah datang di GWK untuk menikmati jamuan makan malam. Mereka sampai disana tepat pada pukul 18.00 WIB secara bergantian.

Masyarakat dibuat gagal fokus dengan kain batik yang dikenakan oleh para tamu G20 Bali. Misalnya, Presiden China Xi Jinping yang memakai batik bewarna biru dan Perdana Menteri (PM) Inggris Rishi Sunak yang mengenakan batik merah.

Perdana Menteri (PM) Jepang Fumio Kishida mengenakan kemeja batik warna hijau tocsa, Presiden India Narendra Modi dan Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa tampak memakai kemeja batik warna ungu, serta PM Singapura Lee Hsien Long yang juga terlihat mengenakan batik.

Sementara itu, ada dua pemimpin negara yang tampaknya tidak mengenakan batik, yakni  Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS) yang terlihat mengenakan pakaian tradisional negaranya. Serta Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) terlihat memakai baju putih dengan penutup kepala yang merupakan ciri khasnya saat menghadiri berbagai acara resmi.

Sedangkan Presiden Republik Indonesia, yakni Joko Widodo dan istrinya nampak menyambut para tamu dengan mengenakan pakaian tradisional Bali.

Sebagai informasi, terdapat 17 pemimpin negara yang hadir dalam jamuan makan malam tersebut. Meskipun demikian, Presiden AS Joe Biden nampaknya tidak terlihat di malam itu.

Editor : Sandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut