get app
inews
Aa Read Next : Senyum Cristiano Ronaldo Menggandeng Bocah Player Escort Asal Sukoharjo Jawa Tengah

Anti Gagal! Inilah Selebrasi Neymar Saat di Barcelona yang Kerap Bikin Netizen Gagal Fokus

Kamis, 24 November 2022 | 16:30 WIB
header img
Potret selebrasi Neymar Junior saat di Barcelona / Foto : Google

Pemalang, iNews.id - Seorang striker Barcelona asal Brazil kerap menjadi sorotan publik karena selebrasi - selebrasinya yang dianggap tak pernah gagal. Pemilik nama Neymar da Silva Santos Júnior tersebut belakangan ini tengah menjadi incaran warganet.

Potret dirinya saat berhasil memasukkan gol ke gawang lawan banyak menuai kontroversi. Bukan hanya itu, salah satu selebrasi yang dilakukan pun sempat dianggap pelanggaran dan akhirnya mendapatkan kartu kuning.

Berikut 8 potret selebrasi Neymar Junior saat di Barcelona yang penuh emosional, diantaranya :

1. Selebrasi Neymar Junior saat dirinya berhasil mencetak gol ke ke gawang Celta Vigo dalam laga La Liga di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 26 maret 2014.

Neymar terlihat mengangkat kepala dan kedua lengannya serta menunjuk ke arah langit bagaikan sebuah ungkapan penuh syukur.

2.  Selebrarasi Neymar Junior saat berhasil mencetak gol ke gawang Atletico Madrid dalam laga La Liga di stadion Camp Nou, Barcelona pada 11 Januari 2015.

Dirinya terlihat sangat energik dan antuas atas pencapaiannya tersebut. Terlihat Neymar Junior yang mengangat kedua lengannya dan mengepalkan kedua telapak tangannya. Wajahnya pun tersenyum lebar dengan alis yang sedikit mengangkat mendefinisikan bahwa dirinya sangat bahagia.

3. Selebrasi berikutnya yakni pada saat Neymar Junior berhasil menasukkan bola ke gawang PSG dalam pertandingan Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 21 April 2015.

Dalam selebrasi tersebut, Neymar terlihat menaiki punggung salah satu rekannya dan menelantangkan dada serta kedua tangannya. Matanya yang menyipit dan senyumnya yang lebar mengungkapkan bahwa dirinya merasa sangat senang.

4. Selebrasi keempat yakni pada saat dirinya mengikuti pertandingan Liga Champions di Allianz Arena, Munich pada 12 Mei 2015 dan berhasil memasukkan bola ke gawang Bayern Munchen. 

Dirinya terlihat lega usai berhasil mecetak gol tersebut. Ekspresinya yang menahan udara di mulut striker tersebut memberikan kesan bahwa dirinya telah bersusah payah untuk dapat memasukkan bola ke gawang lawan.

5. Selanjutnya yaitu selebrasi yang dilakukannya usai mencetak gol ke gawang Villrreal dalam laga La Liga di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 8 November 2015. Dirinya terlihat menunjuk ke arah kamera dengan tawa yang lebar serta sorot mata yang terkesan sedikit meledek. Ungkapan bahagia itu pun diekspresikan sebagai salah satu cara mentransfer emosinya.

6. Selebrasi saat Neymar berhasil mencetak gol ke gawang Athletic Bilbao dalam laga Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 11 Januari 2017 memperlihatkan sorot mata yang tajam dan ekspresi bibir yang sedikit menganga serta membentuk kerucut. Ekspresi ini seperti mengungkapkan keberhasilan yang ditelah diperolehnya dengan penuh kerja keras.

7. Selebrasi Neymar Junior saat mengikuti laga International Cup di FedExField, Maryland pada 26 Juli 2017.

Selebrasi tersebut memperlihatkan ekspresi dingin yang mengatakan bahwa dirinya merupakan salah seorang striker yang keren.
Dengan mengepalkan kedua telapak tangannya dan bahu yang dicondongkan ke kanan berhasil menjadi sorotan publik usai dirinya berhasil mencetak gol ke gawang Manchester United.

8. Selebrasi paling kontrovesi terakhir yakni pada saat Neymar Junior mengikuti Liga Champions, Rabu 14 September 2022.Timnya berhasil unggul 3-1 Paris Saint-Germain (PSG) atas klub Israel Maccabi Haifa.

Selebrasinya yang menunjukkan ekspresi seorang badut dengan kedua tangan ditempelkan ke tepi mata dan lidah yang menjulur ke depan serta mata yang menyipit dianggap telah meledek lawan tim nya. Karena selebrasi ini pun Neymar akhirnya mendapatkan kartu kuning.

Itulah 8 selebrasi Neymar Junior seorang striker asal Brazil yang sukses menjadi sorotan publik, bukan hanya di tanah air melainkan di seluruh dunia.

Editor : Sandi

Follow Berita iNews Pemalang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut