get app
inews
Aa Text
Read Next : Sudah 4 Tahun Proses Hukum Tersendat, Kasus Penipuan Masuk Polisi Rp900 Juta Menggantung

Wow! Pendapatan Obyek Wisata Desa Bojongnangka Pemalang dalam Setahun Mencapai Milyaran Rupiah

Rabu, 30 November 2022 | 06:49 WIB
header img
Obyek wisata Gatra Kencana di Desa Bojongnangka Pemalang setiap harinya tak sepi pengunjung. Foto: Istimewa

PEMALANG, iNews.id - Obyek wisata Gatra Kencana yang berada di Desa Bojongnangka, Kecamatan Pemalang, ternyata meraup pendapatan dalam setahun mencapai milyaran rupiah.

Pencapaian itu dikatakan oleh Wahmu, Kepala Desa Bojongnangka dalam acara peresmian obyek wisata yang terletak di tengah sawah itu pada Selasa, 29/11/2022.

"Tingkat kunjungan setiap bulannya rata-rata 30 ribu pengunjung, dengan harga tanda masuk Rp5 ribu," jelas Wahmu.

"Hingga September 2022 pendapatan kotor Gatra kencana mencapai Rp1 milyar lebih," imbuhnya.

Obyek wisata Gatra kencana merupakan aset Bumdes Desa Bojongnangka yang sejak dikelola beberapa tahun lalu mengenalkan konsep wisata desa berupa penyajian tanam padi, terapy ikan dan kolam renang serta warung makan natural.

Editor : Aryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut