get app
inews
Aa Text
Read Next : Video: Demo Sampah di Pemalang, Massa Buang Sampah di Halaman Kantor Bupati

Punya Background Santri dan Pengusaha, Eka Widodo Disebut Layak Maju Pilkada Jadi Bupati Pemalang

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:16 WIB
header img
Eka Widodo (jas hitam) bersama Gus Yusuf (Ketua DPW PKB Jateng). (Istimewa)

PEMALANG, iNewsPemalang.id - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Pemalang, beberapa bulan lagi mendatang, sejumlah nama bakal calon Bupati sudah bermunculan, salah satunya adalah Eka Widodo.

Koordinator Liga Pemuda Pemalang, Maulana mengatakan, sosok Eka Widodo putra asli daerah yang juga merupakan pengusaha nasional layak maju dalam kontestasi Pilkada 2024 Pemalang mendatang.

Maulana menyebut, politisi asli kelahiran Pemalang tersebut, selain pernah menjadi santri, juga memiliki sejumlah hal yang dibutuhkan untuk memajukan dan mengembangkan Pemalang untuk menjadi kota besar.

Salah satu diantaranya, kata Maulana, terkait dengan kemampuan untuk mengundang kehadiran investor dan jejaring pebisnis ke Pemalang.

“Kami (Liga Pemuda Pemalang) menilai (mas) Eka Widodo layak dan pantas menjadi Bupati Pemalang. Rekam jejaknya sebagai pengusaha yang sukses adalah modal bagi Pemalang untuk terus maju dan berkembang," kata Maulana dalam keterangan tertulis, Selasa (30/4) sore. 

"Dia juga tercatat memiliki banyak koneksi dengan investor dan jejaring pebisnis,” imbuhnya.

Menurut Maulana, dengan latar belakang keterampilan bisnis yang dimilikinya, Eka diyakini akan mampu menciptakan sentra ekonomi baru dan menyediakan lapangan pekerjaan baru. Pengusaha nasional tersebut, baginya, bakal membuat terobosan ekonomi guna memudahkan kehadiran investor baru di kawasan industri khusus Pemalang.   

“Percayalah, dengan latar belakang pengusahanya, (mas) Eka akan memecahkan kebuntuan dan membuat terobosan bagi perekonomian Pemalang. Sebagai pengusaha, beliau tahu cara mengundang minat investor dan pemodal berinvestasi di sini,” tandasnya.

Karena itu, lanjut Maulana, penting bagi tim sukses Eka Widodo untuk segera menyiapkan visi ekonomi yang ditawarkannya. 

"Masyarakat akan menjadikan visi ekonomi tersebut sebagai referensi untuk menjatuhkan pilihan kepada Eka Widodo," ujarnya.

“Yang membedakan (Mas) Eka dengan calon lainnya adalah visi ekonominya yang tajam dan konkret. Sudah 1.000 purnama, Pemalang hidup dalam ketidakpastian ekonomi. Masyarakat butuh Bupati yang mampu membangun ekonomi Pemalang,” imbuhnya.

Maulana memastikan dukungan masyarakat pasti akan diberikan kepada Eka Widodo dan siapapun yang berniat memajukan dan mengembangkan perekonomian Pemalang. 

Menurut Maulana, semangat perubahan yang besar membuat masyarakat akan memilih kandidat Bupati yang sungguh-sungguh menawarkan langkah perubahan ekonomi bagi kota Grombyang tersebut. 

“Bagi masyarakat Pemalang, pilkada (2024) kali ini akan menjadi momentum perubahan besar untuk mengubah nasib dan ekonomi mereka,” kata Maulana. 

Faktor lain yang cukup penting, imbuh Maulana, Eka Widodo merupakan seorang santri. Eka Widodo sempat belajar sebagai santri di Pondok Pesantren Attauhidiyah Cikura, kecamatan Bojong, Tegal. 

Terpisah, Eka Widodo mengatakan, salah satu nasihat dari para Kyai yang selalu diingatnya, adalah soal hidup yang mesti berhasil dan bermanfaat bagi banyak orang. Karena itu, dia pun memilih hidup sebagai pengusaha untuk melaksanakan nasihat tersebut. 

“Nasihat itulah yang saya ingat hingga akhirnya saya memilih menjadi seorang Pengusaha. (Nasihat Kyai) Urip sepisan kudu berhasil (hidup cuma sekali, harus berhasil),” kata Eka.

Sebagai informasi, Eka Widodo, lahir di Pemalang 22 Februari 1983. Sekarang sukses di bisnis hotel, restauran, dan kontraktor serta jenis usaha lainnya. Pria yang telah lulus SMA di Pemalang, dan memulai kuliah di S1 Teknik Sipil Universitas Gadjah Mada (UGM ini menuturkan, dia banyak mendapat pengalaman ketika masa kuliah, hingga sekarang dia beralamat di Sleman, Yogyakarta, dan masih menapaki hidupnya menjadi seorang pengusaha.

Editor : Aryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut