Mendengar warga yang kesulitan air untuk irigasi sawah-sawah mereka, Sertu Assalam selaku Babinsa yang ditugaskan di wilayah Desa Wanarata, kemudian memberikan saran kepada warga untuk membuat embung penampungan air sungai, agar dapat mencukupi kebutuhan pengairan sawah warga.
"Awalnya saya sering turun ke lapangan, mendengar keluh kesah warga, dan melihat warga menggunakan mesin pompa yang notabene membutuhkan biaya yang mahal untuk bahan bakar," kata Sertu Assalam.
"Untuk menepis biaya bahan bakar, dan lebih maksimal lagi dalam irigasi, saya menyarankan warga untuk membangun embung, kemudian warga dengan kepala dusun berempug, dan sepakat untuk membangun embung secara swadaya," sambungnya.
Masih pada kesempatan yang sama, Kepala Desa Wanarata, Elok Rachmawati mengatakan, pihaknya selaku pemerintah desa sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas apa yang telah dilakukan warga Dusun Mulyoharjo. Ia juga menyampaikan, untuk ke depan akan menganggarkan dana desa untuk membantu warga terkait irigasi.
"Kami selaku pemerintah desa sangat berterima kasih kepada masyarakat Desa Wanarata, mngkin nanti ke depan, kami akan menganggarkan dana desa untuk mengembangkan pembangunan irigasi, agar lebih baik lagi dan dapat difungsikan maksimal," kata Elok Rachmawati.
"Namun demikian, karena pembangunan embung ini masuk wilayah Desa Suru, tentunya kami akan berkoordinasi terlebih dulu dengan pemerintah Desa Suru," jelasnya.
Editor : Aryanto