get app
inews
Aa Text
Read Next : BREAKING NEWS: Polisi Masih Dalami Anggota Terluka Bentrokan Pengajian Habib Rizieq di Pemalang

Fakta-Fakta Kericuhan Pengajian di Pemalang: Begini Kondisi Habib Rizieq saat Terjadi Bentrokan!

Kamis, 24 Juli 2025 | 22:08 WIB
header img
Dua kelompok massa PWI LS dan FPI terlibat bentrok dalam pengajian Habib Rizieq Shihab, Rabu (23/7/2025) malam. Foto: Tangkapan layar

PEMALANG, iNewsPemalang.id – Fakta-fakta baru mengenai kronologi bentrokan di acara pengajian akbar Habib Rizieq Shihab di Pemalang pada Rabu (23/7/2025 malam kemarin mulai terungkap. Diduga insiden terjadi karena adanya aksi perselisihan dua kelompok pro kontra atas kehadiran imam besar FPI tersebut.

Fakta-Fakta Sebelum Bentrokan 

Pengajian yang diselenggarakan di Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan Pemalang pada Rabu (23/7/2025) malam, dalam rangka peringatan Tahun Baru Islam dan Haul KH Muhammad Hasyim, dengan mendatangkan Habib Rizieq Shihab sebagai penceramah.

Berdasarkan informasi dihimpun, bentrokan pecah saat massa dari organisasi Perjuangan Walisongo Indonesia Laskar Sabilillah (PWI LS) mencoba membubarkan paksa acara tersebut. Aparat kepolisian yang berjaga sebenarnya telah membentuk barikade untuk menghalau, namun sebagian dari mereka berhasil menerobos mendekati panggung.

Aksi massa berlanjut dengan pelemparan batu ke arah panggung utama, yang kemudian memicu reaksi keras dari massa pendukung acara dari Front Persaudaraan Islam (FPI). Seketika, situasi menjadi tak terkendali hingga terjadi bentrokan dua kelompok tersebut.

"Banyak yang berbaju putih-putih mengejar orang-orang yang berbaju hitam. Kejadiannya sekitar 15 menitan," tutur Ahmad pada Kamis (24/7/2025).

Editor : Aryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut