PEMALANG, iNews.id – Tangis Hyeon Chun-hui pecah. Ia tidak bisa membendung perasaan sakitnya yang mendalam pada Drama Korea Our Blues Episode 17 tadi malam Sabtu (04/06/2022).
Sejak awal, meski Hyeon Chun-hui merasa lelah, ia juga curiga lantaran cucunya yang bernama Eun-gi didititipkan kepadanya tanpa alasan yang jelas.
Setelah tahu kebenaran kenapa Eun-gi dibawa ke Jeju, sontak Chun-hui langsung beranjak dari Jeju menuju Rumah Sakit Mokpo. Lantaran, anaknya yang bernama Man-su ternyata sudah dirawat di RS selama satu bulan.
Man-su dirawat karena truknya ditabrak oleh truk sampah yang mengebut. Sejak pertama kali ditemukan, Man-su bahkan tidak sadarkan diri alias koma.
Tidak tega melihat anaknya kesakitan di RS tanpa sadarkan diri dan dibantu berbagai alat rumah sakit, Chun-hui minta kepada menantunya untuk ikuti anjuran dokter.
"Lakukan sesuai perkataan dokter. Jika dokter menyuruh untuk mengakhirinya, akhiri saja. Tak usah menghabiskan uang dan membuat tubuh lelah," kata Chun-hui.
Kendati Chun-hui nampak tegar dan bersahaja seperti biasanya, ia langsung tumpahkan tangisnya di taxi. Chun-hui tidak bisa membendungnya lagi.
Tingkah menggemaskan Eun-gi juga membuat semakin haru, lantaran dalam usia yang masih belia, ia harus kehilangan ayahnya yang tengah diambang kematian.
Editor : Abdul Kadir