PEMALANG, iNews.id – Prosesi pemakaman jenazah Almarhum Emmeril Khan Mumtadz atau Eril telah dilaksanakan pada siang hari ini (13/6/2022). Lokasi makam Alm. Eril adalah di Cimaung, tepatnya di Islamic Center yang pada wilayah itu juga sedang dibangun masjid Al – Mumtadz.
Setelah proses pemakaman selesai, Ridwan Kamil sempat menjelaskan tentang pembangunan masjid Al – Mumtadz. Ridwan Kamil mengaku bahwa pendirian masjid tersebut awalnya hanya bertujuan sebagai tempat dakwah dan tempat ibadah untuk masyarakat.
Pada kesempatan itu Ridwan Kamil mengumumkan bahwa masjid yang sedang dibangun itu akan diberi nama Al – Mumtadz, yang diambil dari nama terakhir Alm. Emmeril Khan Mumtadz yang artinya terbaik.
“Izinkan kami mengumkan bahwa masjid akan diberin nama masjid Al – Mumtadz, masjid yang paling baik, terbaik. Artinya, mudah – mudahan menjadi sebuah tempat yang mulia” ujar Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil juga menjelaskan bahwa lokasi makam Alm. Eril terpisah dari lokasi masjid dan sudah disesuaikan dengan syariat islam.
“Sesuai syariatnya, lokasi makam terpisah dari masjid, bukan di dalam kawasan, menempel kawasan, tidak di depan kawasan masjid, jauh, dan cukup sebagai tempat yang bisa berdampingan dengan baik” jelas Ridwan Kamil
Editor : Abdul