PEMALANG, iNews.id – Resmi sudah Hadi Tjahjanto menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/ Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN). Jokowi melantik Hadi Tjahjanto saat reshuffle kabinet yang ditetapkan pada Rabu, 15 Juni 2022.
Pada kesempatan wawancara setelah pelantikan selesai, Jokowi menyampaikan alasan mengapa ia memilih Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN. Menurut Jokowi, Hadi memiliki pengalaman dalam terjun lansung ke lapangan.
“Karena Beliau dulu sebagai mantan panglima menguasai territori dan kita juga tahu Pak Hadi kalau ke lapangan juga bekerjanya sangat detail” ungkap Jokowi.
Jokowi meyakini bahwa Hadi Tjahjanto dapat menyelesaikan semua urusan sengketa maupun sertifikat tanah dan lahan.
“Oleh sebab itu tadi malam saya sampaikan urusan yang berkait dengan sengketa tanah, sengketa lahan, harus sebanyak-banyaknya bisa diselesaikan. Yang kedua, urusan sertifikat harus sebanyak-banyaknya juga bisa diselesaikan. Dan saya meyakini Pakde (Hadi Tjahjanto) memiliki kemampuan untuk itu” jelas Jokowi.
Editor : Abdul
Artikel Terkait