PEMALANG, iNews.id - Babinsa Koramil 13/Pulosari Kodim 0711/Pemalang, Serma Tony Kuswoyo bersama Bidan Desa melaksanakan kegiatan pendampingan monitoring balita cegah Stunting.
Kegiatan pendampingan monitoring balita cegah Stunting bertempat di Poliklinik Kesehatan Desa ( PKD ) Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari Kabupaten pemalang. Senin (29/08/2022)
Tony menyampaikan, tujuan kegiatan ini adalah mengecek secara langsung kepada anak terutama balita yang terganggu perkembangannya, untuk diberikan asupan gizi dan pelayanan kesehatan yang baik agar tidak berlarut-larut sehingga tidak berakibat stunting.
"Untuk mengecek secara langsung kepada anak terutama balita yang terganggu perkembangannya," jelasnya.
Editor : Abdul
Artikel Terkait