Mengenal Syekh Maulana Syamsuddin, Wali Sang Penjaga Laut Pemalang Makamnya Tak Pernah Sepi Peziarah

Aryanto
Makam Syekh Maulana Syamsuddin berada dekat dengan bibir Pantai Tanjungsari Pemalang tak pernah sepi peziarah. (Foto: Istimewa)

PEMALANG, iNewsPemalang.id - Syekh Maulana Syamsuddin adalah tokoh ulama terkenal di Kabupaten Pemalang. Makamnya yang berada di pantai Tanjungsari selalu ramai dibanjiri peziarah menjelang bulan Ramadhan.

Memiliki nama lengkap Sayyid Hasan Syamsuddin bin Awwad Al Alawi. Syekh Maulana Syamsuddin lahir pada sekitar tahun 1700 M atau 1100 H. 

Syekh Maulana Syamsuddin diperkirakan hidup pada zaman yang sama dengan Sri Sultan Hamengkubuwana I (1717-1792 M), satu masa dengan Mbah Nur Kalam Kauman Pemalang.

Makam Syekh Maulana Syamsuddin berada dekat dengan bibir Pantai Tanjungsari, Kelurahan Sugihwaras, Kecamatan/ Kabupaten Pemalang. 

Merupakan salah satu tokoh ulama yang sangat dihormati masyarakat. Perannya menjadi bagian penting dalam sejarah masuknya Islam di tanah Jawa yang disebarkan oleh Wali Songo.

Oleh masyarakat Pemalang, Syekh Maulana Syamsuddin dijuluki sebagai wali. Selain piawai dalam ilmu agama, ia juga memiliki wawasan dan keahlian dalam bidang strategi kelautan. Sebab itu, ia pun mendapat julukan Ki Jogo Segoro atau Sang Penjaga Laut. 

Sampai sekarang, makam Syekh Maulana Syamsuddin tak pernah sepi peziarah, terlebih menjelang dan saat bulan Ramadhan.

Tak hanya masyarakat lokal Pemalang yang datang berziarah, tetapi juga dari luar kota, bahkan dari luar Jawa. Mereka datang ada yang bersama keluarga atau rombongan.

Salah satu pengurus makam mengatakan, setiap tahunnya bila memasuki bulan Rajab, para peziarah mulai berdatangan, puncaknya minggu terakhir sebelum memasuki bulan Ramadhan.

Editor : Aryanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network