Kepala Biro Humas Kementerian UMKM Tewas dalam Kecelakaan di Tol Pejagan–Pemalang

Aryanto
Mobil Kepala Biro Humas dan Protokol Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Pejagan-Pemalang, Jumat (16/1/2026) dini hari. Foto: Ilustrasi

PEMALANG, iNewsPemalang.id — Kepala Biro Humas dan Protokol Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Budi Mustopo, meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Pejagan–Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (16/1/2026) dini hari.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 01.00 WIB di KM 273+500A Off Ramp Brebes Timur. Kendaraan Toyota Innova bernomor polisi B-2573-ZZH yang ditumpangi korban menabrak bagian belakang truk Mitsubishi Fuso B-9675-SV yang melaju di jalur yang sama.

Berdasarkan keterangan kepolisian, mobil Innova melaju dari arah barat ke timur di lajur satu dengan kecepatan sedang. Namun, pengemudi diduga kurang mengantisipasi kondisi di depan kendaraan sehingga terjadi tabrakan. Saat kejadian, kondisi jalan dilaporkan lurus, cuaca cerah, dan arus lalu lintas relatif lengang.

Budi Mustopo mengalami luka berat dan dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut. Pengemudi Innova, Purwanto (43), warga Jatijajar, Depok, mengalami luka ringan. Sementara sopir truk Fuso, Eko Sulistiyo (34), dilaporkan selamat dan tidak mengalami luka.

Petugas Patroli Jalan Raya (PJR) Jateng VI Tegal segera melakukan olah tempat kejadian perkara, mengamankan barang bukti, serta meminta keterangan saksi. Penanganan kasus selanjutnya dilimpahkan ke Unit Laka Galawi untuk penyelidikan lebih lanjut.

Jenazah almarhum disemayamkan di RS PKU Muhammadiyah Singkil, Tegal, sebelum diberangkatkan ke rumah duka di Jalan Kemang No.110, Kelurahan Sukatani, Kecamatan Tapos, Cimanggis, Depok. Jadwal pemakaman masih menunggu konfirmasi keluarga.

Ipda Henry Ade Birawa, Kepala Unit Penegakan Hukum Satlantas Polres Tegal, kepada wartawan membenarkan peristiwa tersebut. Ia menyatakan polisi masih mendalami penyebab kecelakaan, termasuk dugaan kelalaian pengemudi dan kondisi kendaraan.

Budi Mustopo dikenal sebagai pejabat yang berdedikasi di bidang kehumasan pemerintahan. Selain menjabat Kepala Biro Humas dan Protokol Kementerian UMKM, almarhum juga pernah menduduki sejumlah posisi strategis di lingkungan Kementerian Koperasi dan UKM. Rekan kerja mengenalnya sebagai sosok ramah, sederhana, dan mudah membantu.

Kementerian UMKM menyampaikan duka cita mendalam atas wafatnya almarhum dan mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

Editor : Aryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network