get app
inews
Aa Read Next : Resep Empal Serundeng Hasil Kreasi Chef Devina Hermawan, Manis dan Gurih!

Jokowi Berikan Kurban Sapi Simetal 500 Kilogram ke Masjid Al Wustho Mangkunegaran

Sabtu, 09 Juli 2022 | 11:17 WIB
header img
Sapi Jokowi di Masjid Al Wustho

PEMALANG, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli sapi dari seorang peternak asal Boyolali, Sutrisno.

Sapi berjenis simetal itu rencananya akan dikirim untuk kurban di Masjid Al Wustho Mangkunegaran, Minggu (10/7/2022).

"Kemarin sudah diseleksi, di antara banyak sapi, ternyata yang punya saya msuk pilihan," kata Sutrisno saat dikonfirmasi melalui telepon, Jumat (9/7/2022).

Lebih lanjut, ia menuturkan,  dari dinas peternakan provinsi juga menyediakan fasilitas  cek kesehatan.

Hal itu diperlukan untuk memastikan sapi yang dipilih Jokowi benar-benar sehat.

Pria paruh baya yang sudah menggeluti bisnis ternak sejak 2008 itu mengatakan, sapi Jokowi seberat 500 kg itu sudah dipelihara selama kurang lebih 3 tahun.

"Pengantarannya nanti dikirim utusan, saya karena di sini sedang pengiriman jadi tidak bisa saya tinggal," tuturnya.

Editor : Anila Dwi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut