Luar Biasa! Wahana Kolam Renang Anak-anak di GJ Kebanggan Kini Makin Ramai Pengunjung
Rabu, 07 Desember 2022 | 07:48 WIB
"Prioritas kami adalah ketahanan ekonomi masyarakat, maka itu yang berjualan di sini juga semua harus masyarakat desa Kebanggan," kata Kades Sarino di lokasi GJ Kebanggan sambil berjalan menunjukan wahana kolam renang yang sudah dikembangkan.
Menurut salah satu pemilik kantin yang ada di GJ Kebanggan, dengan adanya obyek wisata wahana kolam renang GJ Kebanggan, masyarakat merasa sangat terbantu karena bisa turut serta usaha di dalamnya.
"Rata-rata yang jualan di sini itu warga Desa Kebanggan, dan saya merasa senang karena terbantu ada peluang usaha buat saya," ujar salah satu penjual makanan di kantin GJ Kebanggan.
Editor : Aryanto