get app
inews
Aa Text
Read Next : Gunung Lewotobi Laki-Laki di Pulau Flores Meletus! Berikut Daftar Desa yang Terdampak Letusan

Sempat Meletus Dahsyat di Tahun 1982, Ini Dia Sederet Misteri Gunung Galunggung

Sabtu, 24 Desember 2022 | 20:21 WIB
header img
Misteri Gunung Galunggung / Foto : Instagram

Puncaknya yaitu dengan keberadaan sepasang ikan mas berwarna hijau yang berukuran besar layaknya manusia. Konon, para pendaki dilarang memancing di danau tersebut apalagi sampai mengambil ikan di dalamnya. Bagi pendaki yang melanggar, masyarakat meyakini bahwa setelah pulang ia akan jatuh sakit.

5. Tanda - Tanda Mistis Sebelum Meletus

Sebelum adanya letusan dahsyat di tahun 1982, warga setempat mendengar raungan seperti tangisan kepedihan. Kemudian, muncul petir yang tak biasa dari langit.

Bahkan, sejumlah binatang pun turun dari Gunung Galunggung ke pemukiman warga. Hal itu menandakan bahwa gunung tersebut sedang tidak baik - baik saja.

6. Lubang Besar

Lubang besar diciptakan di Gunung Galunggung sebagai wadah pembuangan lahar saat terjadi aktivitas vulkanik. Tak diketahui pasti berapa panjang terowongan tersebut, namun lubang itu nampak menggambarkan kesunyian yang begitu dalam. Warga bahkan kerap mendengar teriakan dari dalam lubang. 

Editor : Lazarus Sandya Wella

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut