Pemalang, iNewsPemalang.id - Fajar Labatjo atau yang biasa dikenal dengan sebutan Fajar Sadboy nampaknya tengah viral lantaran ditinggal pergi sang kekasih.
Remaja berusia 15 tahun itu diketahui mengalami patah hati berat karena selalu gagal dalam kisah asmaranya.
Ia bahkan selalu menangis saat menjadi bintang tamu diberbagai program televisi. Tak hanya itu, Fajar kembali menjadi buah bibir saat dirinya diundang ke dalam podcast Denny Cagur.
Saat itu, Denny menanyakan silsilah keluarga Fajar. Namun, jawaban Fajar ternyata membuat gemas para netizen.
"Dari 4 bersaudara, yang paling tua siapa?" tanya Denny.
"Bapak saya," jawab Fajar dengan wajah polos.
Dengan penuh kesabaran, Denny pun menjelaskan maksud dari pertanyaannya.
"Bapak kan enggak dihitung, yang dihitung anak. Kalau empat, yang dihitung anak-anaknya, kalau di situ ada kakek, yang dihitung ya kakek," ujar Denny.
"Oh, iya kakek (yang paling tua)," jawab Fajar dengan polosnya.
Lewat video podcast itu, netizen akhirnya dibuat kembali tertawa oleh tingkah remaja labil tersebut. Meskipun demikian, Fajar seringkali memberikan wejangan perihal kisah percintaan.
Tak jauh dari pengalaman asmaranya, beberapa kalimat Fajar berhasll trending di media sosial. Nyatanya, ia sangat mahir dalam merangkai kata - kata puitis. Tak hanya itu, ia juga tergabung dalam group PSBB (Perempuan Selalu Bikin Bodoh).
Berikut beberapa kata puitis yang diciptakan oleh Fajar Sadboy, diantaranya :
1. "Saya punya perjuangan kalah dengan laki-laki glowing. Sedangkan saya hanya lelaki yang sering smoking. Dia membeli Rx King, saya hanya membeli pancing. Dia yang telah berdua, saya yang telah berdarah. Dia yang telah menikmati saya yang dia sakiti. Dan akhir cerita dia yang ke pelaminan, saya yang jadi tamu undangan."
2. "Orang yang berjuang akan kalah dengan yang ber-uang."
3. "Sakit boleh, bodoh jangan,"
4. "Dia meninggalkan saya saat saya sudah mulai nyaman, Saya bilang dari awal, jika kau mencintai saya dengan tulus maka cintailah saya dengan tulus jangan anya sekedar mencari kebosanan lalu engkau pergi."
5. "Jangan mengejar orang yang tak mau dikejar, jangan memberi orang yang tak mau menerima. Hubungan perasaan adalah dua hal yang saling memberi, bukan mengemis untuk dicintai."
6. "Hubungan LDR itu ibarat hotspot dan wifi. kalo dekat dia tersambung, jauh dia akan mencari perangkat lain."
7. "Biar tidak selamanya indah, setidaknya saya punya perjuangan untuk dihargai."
Demikian kumpulan kalimat patah hati yang diungkapkan oleh sosok Fajar Sadboy. Semoga menghibur.
Editor : Lazarus Sandya Wella