get app
inews
Aa Text
Read Next : Vietnam Juara Piala AFF U-23 2023 Melalui Adu Penalti

Terima Kunjungan dari Menlu Arab Saudi, Jokowi Sampaikan 3 Hal

Rabu, 08 Juni 2022 | 11:15 WIB
header img
Jokowi saat menerima kunjungan Menpan/Source: Menpan.go.id.

PemalangiNews.id - Menteri Luar Negeri (Menlu) Republik Indonesia (RI) Retno Marsudi mengatakan Presiden RI menyampaikan 3 hal terkait hubungan Indonesia dan Arab Saudi.

Hal tersebut dibahas saat menerima kunjung dalam kehormatan Menteri Luar Negeri (Menlu) Kerajaan Arab Saudi, Pangeran Faisal Bin Farhan Al Saud, di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, (7/6/2022).

Retno mengatakan, yang disampaikan Jokowi pertama mengenai kepentingan umat yang dalam hal ini adalah pelaksanaan ibadah haji. 

Menurut dia, dalam acara tersebut, Jokowi mengapresiasi pelaksanaan haji tahun ini setelah karena Indonesia mendapatkan kuota tepatnya adalah 100.051 orang.

“Dengan membaiknya situasi pandemi, tentunya harapan kita semua umat Islam seluruh dunia adalah di masa mendatang kuota ini akan terus ditingkatkan dan Presiden mendoakan pelaksanaan haji tahun ini dapat berjalan lancar dan aman,” kata Retno seperti dalam keterangan tertulis yang diterima iNews, Selasa (7/6/2022).

Kedua, lanjut Retno, Jokowi menyampaikan rencana Indonesia untuk membangun Indonesian House di Kota Makkah.

Adapun tujuan pembangunan tersebut yakni untuk memberikan dukungan yang maksimal kepada para jemaah umrah dan haji Indonesia. 

“Kami minta dukungan dari otoritas pemerintah, dari Saudi, dan pesan ini akan disampaikan oleh Menlu Saudi kepada otoritas di Saudi Arabia,” katanya.
Ketiga mengenai hubungan antarmasyarakat, Retno melaporkan kepada Jokowi, otoritas Arab Saudi telah mencabut larangan warganya untuk berkunjung ke Indonesia. 

Retno menilai, hal tersebut merupakan hasil dari pembicaraan yang sudah lama antara pihak Indonesia dengan pihak Arab Saudi, mencakup data-data mengenai kondisi Covid-19 di Indonesia yang terus mendapatkan apresiasi dari dunia.

“Saya sampaikan dalam pembicaraan saya sebelumnya dengan otoritas Saudi antara lain bahwa baru-baru ini Indonesia di Bali menjadi tuan rumah salah satu perhelatan in person. Jadi secara fisik datang pertemuan PBB yang dihadiri oleh lebih dari lima ribu orang dan alhamdulillah setelah pertemuan kita tidak mendengar ada laporan yang siginifikan mengenai dampak Covidnya terhadap para peserta,” jelasnya.

Lebih dari itu, Retno menuturkan, PBB memberikan apresiasi terhadap Indonesia, terkait penanganan Covid-19.

"Kemarin kita tahu juga Perdana Menteri Australia memberikan apresiasi yang sama. Jadi sekali lagi kita sambut baik keputusan otoritas Saudi untuk mencabut larangan warganya untuk berkunjung ke Indonesia yang kita harapkan akan berdampak pada pariwisata dan juga kunjungan-kunjungan bisnis,” tambahnya.

Dalam pertemuan tersebut, Jokowi turut didampingi juga oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Sementara itu, Menlu Arab Saudi didampingi oleh Duta Besar Kerajaan Arab Saudi untuk Republik Indonesia Esam A. Abid Althagafi.

Editor : Anila Dwi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut