Tekan Inflasi, Pemkab Pemalang Gelar Operasi Pasar di 10 Titik Sejak Akhir September

Lazarus Sandya Wella
Operasi pasar yang digelar Pemkab Pemalang pada Selasa (01/11/2022) / Foto : Pemkab Pemalang

Pemalang, iNews.id - Untuk menjaga stabilitas harga barang pokok dan menjaga daya beli masyarakat Kabupaten Pemalang, Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) bekerjasama dengan Bulog Sub Divre VI Pekalongan dan Bank Indonesia Perwakilan Tegal melaksanakan operasi pasar.

Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat saat menghadiri operasi pasar di Pasar Moga Selasa (01/11/2022) mengatakan, inflasi di wilayah karesidenan Pekalongan pada bulan September 2022 mencapai 7,18 %. Angka ini, menurut Dia lebih tinggi dari inflasi Jawa Tengah sebesar 6,40 dan nasional 5,95.

TPID Kabupaten Pemalang , menurut Mansur telah melaksanakan operasi pasar sebanyak 9 kali di beberapa pasar yang ada di wilayahnya.

“Semenjak Tanggal 27 September 2022 telah menggelar operasi pasar sebanyak 9 kali di beberapa pasar tradisional yakni Pasar Banjardawa, Pasar Paduraksa, Pasar Pelutan, Pasar Petarukan, Pasar Comal, Pasar Ulujami, Pasar Bantarbolang, Pasar Randudongkal, dan Pasar Belik,” ucap Mansur.

“Dengan diselenggarakan di 9 pasar tersebut harapannya manfaat dari operasi pasar ini dapat semakin luas dirasakan oleh warga masyarakat yang berada di berbagai wilayah di Kabupaten Pemalang,” tambahnya.

Editor : Sandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network