get app
inews
Aa Read Next : Lestarikan Budaya Lokal, Disparpora Pemalang Gelar Festival Bumi Purbaya 2022

Hadir di Workshop KaTa Kreatif, Sandiaga Uno: Ini Bisa Jadi Penguatan Ekosistem Pelaku Industri

Sabtu, 02 Juli 2022 | 15:20 WIB
header img
Sandiaga Uno mengenakan kostum karnaval batik dalam kunjungannya/ DOKUMEN PRIBADI. ARIMBIHP.

PEMALANG, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menilai, Workshop Pengembangan Kabupaten/Kota (KaTa) Kreatif bisa menjadi penguatan ekosistem pelaku industri dan seni.

“Tahun ini kita siapkan workshop supaya tercipta diskursi antara pelaku kreatif dengan pemerintah jadi 2023 kita siap untuk UNESCO.”, jelas Sandiaga kepada iNews saat ditemui di The Purwohamijayan, Selasa (2/7/2022) pukul 12.00 WIB.

"Nantinya, jika Solo sudah masuk Creative Cities Network  otomatis akan menjadi ekosistem yang akan dipantau langsung oleh UNESCO," paparnya.

Dengan demikian, Sandi berharap, hal tersebut bisa menjadi sebuah ekosistem yang langsung dipantau oleh UNESCO agar para pelaku melestarikan seni pertunjukan, budaya, dan kegiatan-kegiatan tahunan akan diadakan di Kota Solo.

Menanggapi hal tersebut, Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk membawa budaya Surakarta melalui para seniman ke kancah internasional.

"Creative City Network sebenarnya sudah diajukan 2 kali maka kemarin ketika di Paris, saya sudah ketemu UNESCO, menanyakan kesalahan proposalnya bagian apa," kata Gibran.

Editor : Anila Dwi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut